Selamat datang di Kawasan Penyair Nusantara Kalimantan Selatan. Terima kasih atas kunjungan Anda.

Minggu, 23 Desember 2007

Y.S.Agus Suseno ( Banjarmasin )


Lahir di Banjarmasin, 23 Agustus 1964. Karya puisi, cerpen, esai pernah terbit di media cetak baik lokal maupun nasional seperti Dinamika Berita, media Masyarakat, Banjarmasin Post, Merdeka, Berita Buana, Suara Karya, Kompao dan lain – lain.
Pernah memenangkan sayembara Karya Tulis Kepahlawanan se-Kalsel (1984), Sayembara Menulis Puisi Himpunan Sastrawan Indonesia (HIMSI ) Kalsel (1985 ), Sayembara Menulis Puisi Berbahasa Banjardalam rangka Hari Jadi Kota Banjarmasin ke-464 ( 1990 ). Puisinya “ Menulis Sajak Membuka Cakrawala Membaca Sejarah “ terpilih sebagai salah satu dari 10 Terbaik nonranking Lomba Tulis Puisi Nasional oleh Sanggar Sastra Minum Kopi Denpasar ( 1990 ).

Perjalanan Pantai

seperti ada yang tertinggal
di seberang mimpi lain jejakmu
sisa kenangan dihanyutkan sesal
memburu kaki langit kelabu
pada senyap musim menggugurkan dedaunan
telah kita baca di bawah angin panas
bias cahaya senja
ditinggalkan matahari
susut perlahan
dikeabadian mati
tapi waktu bakal kjadi lain
perjalanan kelak usai
kesedihan dilarutkan lain beban
sunyi akan jadi asing dikehijauan padang
pada kesabaran hati dan ombak memecah pantai
seperti tak terdengar desir
di hamparan pasir
laut biru di bawah cakwrawala
bergerak menuju samudera

1990

Tidak ada komentar: